Holla Blogwalking :)
Kali ini aku mau ngobrol lagi nih mengenai kuliah hihiw. Seneng banget kayaknya jadi anak kuliah ngeposting mulu :p Kesempatan kali ini aku mau memberi tau apa sih isi tas kuliah cewek? Ya, lebih tempatnya apa sih isi tas kuliah yang aku bawa? Ya, kali aja gitu ada yang suka bingung mau bawa apa. Berhubung aku cewek yang lebih mengarah ke feminim bukan tomboy jadi ada beberapa bawaan yang di luar kuliah hehe. Mau tau apa aja di dalam tas kuliah aku? Oke, langsung aja yuk lihat pembahasan aku :)
1. Tas
Aku biasanya memakai tas bermerk Zara, karena tasnya lucu untuk di pakai remaja khususnya anak kuliahan. Biasanya aku pakai tas selempang bahu. Tasnya ukurannya sedang-sedang ajah dengan warna yang gak terlalu mencolok.
2. Dompet
Barang penting yang wajib di tas aku adalah dompet. Dompet harus di bawa kemanapun.
Isi Dompet : Isi dompet aku adalah
a. Uang, kalau bisa ada uang recehnya ya biar gak ribet saat mau belanja di kantin atau nyari ongkos buat naik transportasi umum.
b. Kartu, ada KTP, KTM, Kartu ATM, Kartu-kartu identitas, dan kartu-kartu lainnya.
c. Foto, nah kalo foto sih hiasan aja. kali aja kangen gitu sama keluarga, teman, atau mau narsis liat foto sendiri hehe :p
3. Ponsel
Aku bawa dua ponsel. Satu Blackberry untuk berinteraksi di media sosial aku sama teman-teman, untuk foto, dan untuk browsing mencari tugas. Satu lagi Nokia C3, biasanya aku pakai hp ini untuk telepon dan sms juga dengerin lagu pakai headset hehe.
4. Binder
Nah, ini bawaan anak kuliah untuk mencatat apa yang di jelaskan dosen plus tugas-tugas lainnya. Aku pakai binder yang 26ring, agar hemat kertas hehe :p
Isi Binder :
a. Kertas binder, aku pakai kertas binder yang putih polos.
b. Pembatas, nah ini untuk membatasi per mata kuliah biar gak bingung dan berantakan.
c. KRS, Kartu Rencana Studi ini wajib di bawa agar kita gak lupa apa sih jadwal kuliah kita hari ini. Jangan sampai salah jadwal ataupun salah kelas.
d. Kalender Akademik, di kampus aku di beri kalender akademik dentan ukuran mini. Jadi, untuk mengetahui tanggal-tanggal penting selama perkuliahan.
e. Foto, nah ini penting gak penting hehe. Foto kita taruh aja di binder, takutnya bindernya hilang
Oh ya beri nama dan jurusan ya, jika sewaktu-waktu binder kita hilang.
5. Agenda
Agenda itu berbentuk buku kecil, kayak notes. Untuk mencatat tugas yang di jadikan PR, menulis data kelompok, target kuliah, atau untuk iseng-iseng nulis aja hehe.
6. Tempat pensil
Aku bawa tempat pensil yang gak terlalu ribet bentuknya. Isinya pulpen, pulpen warna-warni, dan post-it warna-warni. Yang warna-warni katanya membantu ingatan kita lho ;)
7. Buku refrensi+modul
Nah ini buku-buku yang menunjang perkuliahan kita. Untuk mempermudah proses belajar kita di kelas.
8. Bedak
Aku bawa bedak ke sekolah untuk touch-up kalau muka aku udah terlihat kucel dan gak bersemangat.
9. Lip balm
Aku pakai lip balm yang sheer colour, untuk memberikan warna pink satu tingkat lebih cerah dari bibir. Dan juga melembabkan bibir kita yang sudah kering.
10. Sisir
Kalau sisir sih untuk merapikan rambut ajah hehe, kan suka kusut tuh.
11. Body lotion
Aku pakai body lotion yang mengandung alpukat dan olive oil. Agar melembabkan kulit dari ruangan berAC yang membuat kulit kering.
12. Parfum
Aku biasanya bawa parfum wangi buah, agar fresh apalagi selama perjalanan kita kena asap dan debu dari jalan.
13. Kipas
Biasanya menunggu kelas di luar ruangan suka gerah. Siap-siap kipas agar tubuh kita gak bau karna keringat.
14. Masker
Aku bawa masker untuk perjalanan aku dirumah, karena polusinya sudha banyak banget :(
15. Kertas Minyak
Aku bawa kertas minyak yang wangi buah untuk kulit wajah yang berminyak,agar bebas kilap.
Nah, itu dia isi tas aku. Apakah sama dengan isi tas kalian? Kalau kuliah itu ya mesti bawa barang-barang yang emang di butuhkan untuk kuliah bukan sekedar untuk pendidikan saja tapi juga untuk penampilan :p
Semoga bermanfaat :)
XOXO,
Luneta